Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Perkembangan teknologi dan kesenian zaman Hindu-Buddha

Perkembangan teknologi dan kesenian zaman Hindu-Buddha 

Sampai jumpa lagi kawan-kawan masih dengan saya yang selalu memberikan informasi tentang sejarah peninggalan pada jaman sejarah Hindu-Buddha di Indonesia yang selama ini menjadi misteri yang perlu diungkap untuk pengetahuan kita bersama bagaimana perkembangan agama pada jaman dahulu kala.

Kali ini saya akan membahas bagaimana perkembangan teknologi dan kesenian pada jaman sejarah Hindu-Buddha di Indonesia di masa lampau. Langsung saja saya akan memberikan informasi yang dimaksud teknologi dan kesenian sebagai berikut ini :

Kesenian dan teknologi zaman Hindu-Buddha

a. Teknologi.

Wujud penerapan teknologi di Indonesia yang mengambil dari budaya Hindu-Buddha adalah dalam hal pembuatan candi. Candi di Indonesia dibuat melalui teknologi yang dimuat dalam Kitab Silpasastra, yaitu sebuah kitab pedoman pembuatan candi di India.

Walaupun dalam penerapan teknologi hampir sama, namun wujud dasar dan fungsi candi di Indonesia berbeda perbedaan dengan yang ada di India. Di Indonesia, candi dibangun dengan model dasar punden berundak sebagai tempat pemujaan seperti di masa sejarah Megalithikum Indonesia.

b. Kesenian.

Dalam bidang kesenian, pengaruh yang muncul dari kebudayaan Hindu-Buddha di Indonesia antara lain pada seni rupa, seni sastra, dan seni pertunjukan. Pada seni rupa misalnya adanya relief yang terdapat pada bangunan candi-candi di Indonesia. Relief tersebut mengisahkan tentang ajaran-ajaran Hindu-Buddha. 

Pada seni sastra, terlihat bagaimana karya sastra yang begitu populer di India, yaitu Kitab Ramayana yang ditulis oleh Empu Walmiki dan Kitab Mahabarata yang ditulis oleh Empu Wiyasa juga berkembang di Indonesia.

Namun dalam kitab-kitab tersebut telah banyak mengalami perubahan setelah ditulis dalam bahasa Jawa Kuno, seperti munculnya tokoh Punakawan dalam kisah Mahabarata. Sedangkan dalam kisah perang Baratayuda yang mengisahkan perang antara Pandawa dan Kurawa, di Indonesia disadur menjadi kisah peperangan antara Jenggala melawan Kediri.

Wujud akulturasi budaya Hindu-Buddha di Indonesia masih berkembang pada masa sekarang namun ada pula yang sudah ditinggalkan. Hal ini tidak terlepas dari sifat budaya yang dinamis. Kebudayaan Hindu-Buddha harus diakui telah banyak membawa perkembangan dan warna tersendiri bagi perkembangan kebudayaan di Indonesia, serta membawa kemajuan Indonesia sampai saat ini.

Baca juga selanjutnya di bawah ini :

Post a Comment for "Perkembangan teknologi dan kesenian zaman Hindu-Buddha"