Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Presiden Megawati belum bisa memulihkan ekonomi

Presiden Megawati belum bisa memulihkan ekonomi 

Pada waktu masa pemerintahan Megawati, di beberapa daerah masih ada gerakan yang ingin menambah otonomi mereka atau malah melepaskan diri dari Indonesia, terutama di Aceh dan Papua. Di Papua, seorang pemimpin gerakan kemerdekaan, Theys Eluay tewas pada bulan November 2001.

Tujuh anggota TNI dihukum penjara atas pembunuhan itu. Persoalan lain yang harus diatasi pada masa pemerintahan Megawati ialah korupsi, kolusi dan nepotisme yang lazim disebut KKN. Presiden Megawati belum bisa memulihkan ekonomi Indonesia, seperti sebelum krisis itu terjadi.

Namun demikian ada kelanjutan dalam beberapa hal. Investasi mulai mengalir, baik dari luar negeri maupun dari dalam negeri. Pembangunan lebih pesat sangat dibutuhkan untuk mengatasi pengangguran dan kemiskinan.

Gambar Megawati

Presiden Megawati Soekarno Putri

Sementara itu, sistem desentralisasi telah membatasi kemampuan pemerintah pusat untuk mengatasi persoalan-persoalan. Kinerja masing-masing daerah sangat berbeda. Ada yang dipimpin oleh tokoh-tokoh yang berbakat, namun ada juga yang kurang ahli tetapi korupsi.

Selama tahun 2004 cukup banyak anggota DPRD di seluruh Indonesia yang dituduh melakukan korupsi, ditangkap Polisi, dan diadili. Kasus-kasus seperti itu membuktikan bahwa Indonesia masih mengalami kesulitan dengan KKN, tetapi sekaligus mengindikasikan bahwa dasar hukum Negara mulai menguat.

Pada tanggal 12 Oktober 2002, pengeboman yang paling dahsyat terjadi di Kuta, Bali. Serangan di Sari Club dan Paddy's Bar itu menewaskan 202 orang dari 22 negara. Lebih dari 200 orang terluka. Ini merupakan serangan teroris terbesar di Indonesia sampai saat ini.

Dampaknya sangat luas, pariwisata Bali hampir mati selama lebih dari satu tahun dan orang Bali banyak yang kehilangan nafkah. Pada masa pemerintahannya melaksanakan Pemilu 2004 yang berlangsung aman dan damai, yaitu memilih anggota legislatif dan memilih Presiden secara langsung.

Pemilu legislatif dilaksanakan pada tanggal 5 April 2004 yang diikuti oleh 24 partai politik, setelah Pemilu maka tersusunlah anggota DPR selanjutnya anggota MPR. Selanjutnya diselenggarakan Pemilu untuk memilih Presiden secara langsung.

Pada Pemilu putaran I, 15 Juli 2004 dimenangkan pasangan Susilo Bambang Yudhoyono - Jusuf Kalla dan Megawati Soekarno Putri - Hasyim Muzadi, sedangkan calon presiden lainnya tereliminasi. Akhirnya Pemilu putaran kedua, 20 September 2004 dimenangkan pasangan Susilo Bambang Yudhoyono - Jusuf Kalla dan Indonesia dibawah pimpinan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono yang dilantik pada tanggal 20 Oktober 2004.

Baca juga di bawah ini :
Semoga artikel yang saya tulis ini bisa menambah ilmu pengetahuan bagi teman-teman yang telah membacanya karena artikel yang saya tulis ini mengenai sejarah pada masa pemerintahan Presiden Megawati Soekarno Putri yang belum bisa memulihkan perekonomian Indonesia seperti sebelum terjadinya krisis.

Post a Comment for "Presiden Megawati belum bisa memulihkan ekonomi"